Pemkot Gotong Royong Bersih-Bersih Pasar Pagi Pangkalpinang

Bagikan

TopBabel.com-Wali kota Pangkalpinang Prof. Saparudin dan Wakil Walikota Dessy Ayutrisna berupaya untuk mengajak para pedagang menjaga kebersihan dan kerapian pasar dengan melakukan gotong royong, Jumat (30/1/2026).

Gotong royong pemerintah kota Pangkalpinang dihadiri beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diantaranya Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Pangkalpinang, Dinas Perhubungan Kota Pangkalpinang, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Pangkalpinang, Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan, UPT Pasar dan sebagainya.

Walikota Pangkalpinang Prof. Saparudin mengatakan bahwa kegiatan gotong royong merupakan program rutin pemerintah Kota Pangkalpinang kedepan. Kegiatan gotong royong akan kita lakukan juga di pasar-pasar lain yang ada di Pangkalpinang, ujarnya.

Selanjutnya Prof. Saparudin sampaikan bahwa pemerintah kota Pangkalpinang ada program gotong royong bersih-bersih Pasar yang ada di wilayah kota Pangkalpinang.

Dijelaskan Prof. Saparudin untuk tahap awal bersih-bersih pasar, kita membersihkan sampah yang berserakan di sekitar pasar, kemudian membersihkan selokan-selokan yang mampet menjadi alirannya lancar, dan kita akan melakukan penataan kembali lapak-lapak yang ditinggalkan pedagang menjadi lebih tertib dan rapi, ungkapnya. (*)

Bacaan Lainnya

Pos terkait