TopBabel.com – Berbagi Kebahagiaan dalam hari besar keagamaan merupakan salah satu tradisi PT Timah. Berbagai bantuan disalurkan bagi masyarakat yang merayakan hari besar Keagamaan baik lebaran, imlek, natal dan lainnya.
Konsistensi PT Timah dalam berbagi kebahagiaan saat perayaan hari besar keagamaan telah berlangsung lama sebagainbentuk kepedulian terhadap keberagaman budaya di Indonesia.
Seperti baru-baru ini, PT Timah juga konsisten berbagi kebahagiaan dengan masyarakat Tionghoa di wilayah operasional perusahaan dalam moment Imlek.
Anggota Holding Industri Pertambangan MIND ID PT Timah kembali memberi kado Imlek bagi masyarakat di wilayah operasional, seperti memberikan bantuan mesin tempel bagi Ko Ajam nelayan di Kabupaten Bangka Barat.
Ketua Komisi XII DPR RI Bambang Patijaya mengapresiasi komitmen PT Timah yang merupakan salah satu perusahaan pertambangan timah di Bangka Belitung yang kerap menyalurkan bantuan CSR kepada masyarakat di seluruh lapisan masyarakat termasuk etnis Tionghoa.
“Saya mendengar PT Timah membantu, kita memberikan apresiasi ini. Karena bantuan ini diberikan kepada semua stakeholder, suku, agama semua rumah ibadah dibantu Masjid, Gereja kelenteng, vihara dibantu semua. Saya berharap PT Timah bisa mempertahankan kinerja CSR kepada masyarakat sehingga lebih banyak lagi masyarakat yang merasakan keberadaan PT Timah,” ucapnya.
Pada tahun 2024 lalu, PT Timah berkolaborasi dengan dengan Yayasan Sosial Bangka Bersatu (YSBB) membagikan kado Imlek berupa bingkisan makanan bagi masyarakat yang merayakan imlek di Kabupaten Bangka.
Koordinator Lapangan Yayasan Sosial Bangka Bersatu (YSBB) Rice mengatakan, kado Imlek dari PT Timah ini sangat berarti bagi para penerimanya.
“Kado imlek dari PT Timah ini sangat berarti bagi kami, karena ini moment pertama kami bersama PT Timah bisa mendistribusikan bantuan kado Imlek berupa bingkisan untuk warga Tionghoa. Karena sebelumnya biasanya santunan. PT Timah sangat luar biasa sekali,” kata Rice dikutip dari pemberitaan PT Timah Tbk.